Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Deddy Corbuzier Dilantik Jadi Staf Khusus Menhan, Publik Pertanyakan Efisiensi Anggaran Pemerintah

Top Post Ad

 Deddy Corbuzier Resmi Dilantik Jadi Stafsus Menteri Pertahanan. [Instagram/dc.kemhan]

Repelita Jakarta - Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai staf khusus Menteri Pertahanan menimbulkan perhatian publik, terutama terkait kebijakan efisiensi anggaran yang tengah dilakukan pemerintah.

Pengamat politik Universitas Katolik Parahyangan, Kristian Widya Wicaksono, menilai wajar jika publik mempertanyakan penunjukan Deddy Corbuzier. Sebab, dalam rencana efisiensi anggaran, salah satu langkah yang diambil pemerintah adalah memangkas pegawai honorer di berbagai lembaga pemerintahan.

"Ini memang menjadi peluang munculnya pertanyaan publik, sebab efisiensi salah satunya dapat dipahami sebagai sebuah upaya untuk mengurangi personel, termasuk menunda perekrutan karena keterbatasan sumber daya untuk memberikan gaji atau upah," ujar Kristian.

Keputusan tersebut juga berpotensi memunculkan pertanyaan lebih dalam soal profesionalitas di balik perekrutan Deddy Corbuzier. Kristian menyebut publik berhak mempertanyakan kelayakan mantan pesulap itu dalam posisi staf khusus Menteri Pertahanan.

"Artinya, kita patut mempertanyakan apakah latar belakang pendidikan dan pelatihan yang pernah diterima oleh Deddy Corbuzier relevan dengan kebutuhan keahlian yang kontributif bagi Kemenhan," lanjutnya.

Menurut Kristian, pengangkatan Deddy sebagai staf khusus justru bertentangan dengan kebijakan penghematan yang sedang diterapkan pemerintah.

"Kecuali, staf khusus ini memang bekerja sebagai sukarelawan yang tidak mendapat imbalan apa pun dari pemerintah," pungkasnya.

Deddy Corbuzier resmi dilantik sebagai Staf Khusus Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin di Gedung Kemhan pada Selasa. Melalui akun Instagram resminya, Sjafrie membagikan foto pelantikan tersebut bersama enam orang lainnya, yakni Kris Wijoyo Soepandji, Lenis Kogoya, Mayjen (Purn) Sudrajat, Indra Irawan, dan Sylvia Efi.

Dalam unggahan itu, Sjafrie menjelaskan bahwa pengangkatan staf khusus dilakukan untuk memperkuat kolaborasi strategis dalam menjaga kedaulatan negara.

"Pengangkatan stafsus Menhan ini menegaskan pentingnya kolaborasi peran strategis dalam menjaga kedaulatan, sementara penghargaan yang diberikan menjadi simbol kehormatan bagi mereka yang telah berkontribusi tanpa henti," kata Sjafrie. (*)

Editor: 91224 R-ID Elok

Below Post Ad


Ads Bottom

Copyright © 2023 - Repelita.net | All Right Reserved