Breaking Posts

6/trending/recent

Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

"Shin Tae-yong Resmi Dipecat, PSSI Cari Pelatih Baru dari Belanda untuk Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026"

 PSSI resmi pecat STY, pelatih Belanda jadi opsi utama. Coach Justin dukung perubahan demi target Piala Dunia 2026.

Repelita Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) secara resmi mengakhiri kerja sama dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih tim nasional Indonesia. Pengumuman ini disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam konferensi pers bertajuk "Rencana Baru Terkait Perkembangan Timnas Indonesia" yang digelar di Menara Danareksa, Jakarta, Senin 6 Januari 2025.

Meski belum mengungkap nama kandidat pengganti, Erick memberikan petunjuk bahwa pelatih baru yang ditargetkan membawa Indonesia menuju Piala Dunia 2026 berasal dari Belanda.

"Beberapa nama besar di dunia sepak bola sudah kami pertimbangkan. Mereka tidak hanya mencari pekerjaan, tetapi juga ingin menjadi bagian dari sejarah Indonesia menuju Piala Dunia 2026," ujar Erick.

Tak lama setelah kabar pemecatan Shin Tae-yong diumumkan, rumor mengenai sosok pengganti langsung mencuat. Fabrizio Romano, seorang jurnalis sepak bola asal Italia, melalui akun X miliknya, @FabrizioRomano, menyebut pelatih asal Belanda, Patrick Kluivert, sebagai kandidat kuat pelatih Timnas Indonesia.

Dalam unggahannya pada Senin 6 Januari 2024, Fabrizio menyatakan bahwa Kluivert telah mencapai kesepakatan kontrak dengan PSSI. Pelatih asal Belanda itu dikabarkan akan menukangi timnas Indonesia selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun.

“Patrick Kluivert akan menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala baru Indonesia, kesepakatan selesai. Opsi 2 tahun, yang bisa ditambah 2 tahun. Presentasi baru dilakukan pada 12 Januari di Indonesia,” tulis Fabrizio Romando di akun X miliknya.

Wacana mengganti STY dengan pelatih Belanda sebenarnya pernah diungkapkan Pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana atau yang akrab disapa Coach Justin. Pengamat yang juga pernah tinggal di Belanda itu menyarankan PSSI untuk merekrut juru taktik dari negeri Kincir Angin.

Menurut Justin, pelatih Belanda lebih cocok melatih timnas Indonesia karena memiliki pendekatan yang relevan dengan gaya bermain dan latar belakang pemain diaspora Indonesia seperti Jay Idzes dan Ragnar Oratmangoen.

“Apakah dia (Shin Tae-yong) sosok yang tepat meningkatkan level Indonesia main ke sana (Piala Dunia)? Menurut gua kalo Timnas Indonesia lolos Piala Dunia, PSSI harus mengganti Shin Tae-yong. Kalau kita (Indonesia) mau perform di Piala Dunia, dia harus diganti,” ujar Coach Justin, sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Nalar TV Indonesia pada Desember 2024 lalu.

Sebagai contoh, Coach Justin menyebut nama Arne Slot, pelatih asal Belanda yang saat ini menukangi Liverpool. Di musim pertamanya, Slot sukses membawa Liverpool memimpin klasemen Liga Inggris dan melaju hingga semifinal Piala Liga Inggris meski hanya memiliki waktu adaptasi yang singkat.

“Kalau datengin pelatih Belanda, dia sudah tahu pemainnya, sudah tahu budayanya, sudah tahu komunikasinya. Contohnya Arne Slot (bersama Liverpool), langsung nyetel, jadi langsung adaptasi,” tegasnya.

"That's a fact," lanjutnya.

Sebelum nama Patrick Kluivert mencuat, Justin bahkan sempat menyebut nama Pieter Huistra, pelatih asal Belanda yang saat ini menangani Borneo FC, sebagai kandidat potensial. Menurutnya, Huistra memiliki kemampuan membangun chemistry yang baik dengan pemain keturunan Indonesia.

“Jika PSSI ingin mencari pelatih berkualitas dengan harga terjangkau, Pieter Huistra adalah pilihan yang tepat. Dia memahami budaya sepak bola Belanda dan bisa menjalin hubungan baik dengan pemain diaspora,” ungkap Justin dalam kesempatan lain di kanal YouTube Jebreeetmedia TV pada Desember 2024.

Padahal, Coach Justin secara terbuka mengaku tak pernah menonton Liga 1 Indonesia karena dianggap berkualitas buruk.

"Gua gak mau nonton (Liga 1), artinya udah buruk (kualitasnya), passing control akurasinya berapa?" kata Coach Justin di kanal Youtube Mamat Alkatiri.

Selain itu, Justin juga cukup getol menyuarakan menggatikan STY pasca kegagalan di Piala AFF 2024. Pernyataan ini cukup mengagetkan, mengingat kegagalan yang dialami Timnas Indonesia terjadi di Piala AFF 2024 yang juga pernah disebut Justin sebagai kompetisi yang tak penting.

Hal tersebut diungkapkan Justin ketika Timnas Indonesia yang ditukangi Shin Tae-yong berhasil lolos Piala Asia 2024 lewat jalur Kualifikasi, meski pelatih asal Korea Selatan itu tak pernah mendapatkan trofi Piala AFF.

“Mau pilih mana, mau menang Piala AFF atau nggak pernah ke Piala Asia? bagi gua lolos grup Piala Asia lebih membanggakan dibandingkan 10 piala AFF,” ujar coach Justin. (*)

Editor: 91224 R-ID Elok

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Ads Bottom

Copyright © 2023 - Repelita.net | All Right Reserved