Repelita Jakarta - Ibu Kota Nusantara (IKN) berisiko menjadi proyek mangkrak karena menghabiskan banyak keuangan negara. Video yang beredar di media sosial menunjukkan kondisi IKN yang memprihatinkan. Kawasan tersebut dipenuhi belukar, yang menunjukkan tidak ada aktivitas pembangunan yang berlangsung saat ini. Keadaan ini sangat berbeda dengan saat pemerintahan Presiden Joko Widodo yang sebelumnya sangat aktif dalam pembangunan kawasan IKN.
Pegiat media sosial Sheno Wirang berpendapat bahwa Presiden ke-7 Joko Widodo, yang dikenal dengan panggilan Mulyono, kini sedang menuai karma atas proyek ambisius IKN yang terancam terhenti. Dalam cuitannya, Sheno mengingatkan peristiwa blusukan yang dilakukan Jokowi pada 18 Maret 2016, ketika meninjau lokasi Pusat Pelatihan, Pendidikan, dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang di Sentul, Jawa Barat. Saat itu, Jokowi berupaya mempermalukan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
“Ketika 2016 Mulyono blusukan ke Hambalang dengan maksud ingin mempermalukan SBY. Tetapi, realita hari ini proyek ambisius IKN sepi investor dan berpotensi besar mangkrak,” tulis Sheno Wirang dalam akun X-nya pada Kamis, 16 Januari 2025.
Sheno juga menyarankan agar SBY melukis IKN langsung di lokasi yang berada di Kali Mantan Timur sebagai respons terhadap Jokowi. (*)
Editor: 91224 R-ID Elok