Di tengah kondisi terombang-ambing dalam kasus dugaan korupsi impor gula, Tom Lembong melalui pengacaranya menuliskan pesan melalui Instagram pribadinya.
Ia menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada semua pihak yang telah membantu dan terus memberikan dukungan kepadanya di tengah kasus yang ia hadapi.
Di balik ketegangan dan sorotan publik terkait kasus korupsi impor gula, Tom menunjukkan sikap positif dan rasa optimisme yang kuat akan tegaknya keadilan.
“Saya hanya mau menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada semua pihak yang sudah membantu, sedang membantu, dan terus membantu saya… Juga kepada teman-teman, Ibu-Bapak dan masyarakat yang terus mendoakan saya,” ujar Tom Lembong melalui Instagram pribadinya pada Sabtu, 9 November 2024.
Tidak hanya berhenti pada rasa terima kasih, Tom juga menegaskan komitmennya untuk tetap kooperatif dan membantu dalam proses hukum yang berlangsung.
“Saya terus berupaya untuk kooperatif, positif, dan kondusif, dalam rangka membantu mengungkapkan kebenaran dan menegakkan keadilan,” lanjutnya.
Dalam pernyataannya, Tom juga menyampaikan rasa percaya terhadap para penegak hukum, khususnya para jaksa yang bekerja dengan penuh profesionalisme.
“Saya percaya masih banyak jaksa dan petugas Kejaksaan yang bekerja keras dan secara profesional demi tegaknya keadilan,” tambahnya.
Walaupun hingga kini belum terbukti bersalah, Tom tetap memiliki pandangan positif akan integritas para aparat hukum yang bertugas.
Ia menunjukkan rasa cintanya yang besar kepada Indonesia dan komitmennya untuk terus mengabdi.
“Saya terus mencintai Indonesia dan akan terus mengabdi pada Indonesia,” tegasnya.
Tom juga menutup pernyataannya dengan doa dan harapan untuk kebaikan bersama.
“Semoga Tuhan Allah memberkati kita semua, dan senantiasa membawa kita ke arah yang lebih baik,” pungkasnya.(*)